DAHSYAT' SAMSUNG Galaxy S4





Samsung Galaxy S4 mungkin sudah tidak perlu diragukan lagi kelebihannya dalam teknologi yang diusung oleh Samsung. Saat ini dari pemberitaan yang menyebutkan banyak hal terbaik tentang handset Samsung Galaxy S4 memang sudah santer menyebutkan handset ini unggul dari segala hal.

Ini menyusul beberapa tes hasil benchmark baik dari hasil uji kecepatan prosesor, display atau kecepatan layar sampai dengan kecepatan akses internet. Tetapi secara garis besar memang dibalik itu Samsung Galaxy S4 bukan merupakan handset yang unggul secara keseluruhan, hanya beberapa hal saja.





Nah, biar tidak penasaran berikut kelebihan dari Samsung Galaxy S4 :  bisa juga klik DISINI

1. Air Gesture
Pada fitur ini anda dimungkinkan untuk menggerakkan layer tanpa harus menyentuh layar secara langsung. Anda cukup menyapukan jari anda diatas layar tanpa harus menyentuh dan layar akan bergerak.memungkinkan penggunanya menggulirkan layar tanpa menyentuh permukaannya.

2. S Translator
Aplikasi yang bisa menterjemahkan berbagai pesan ke 10 bahasa berbeda. Email, chatting/ ChatOn, bisa diterjemahkan semuanya menggunakan aplikasi ini. Tentu saja ini memudahkan pengguna yang ingin membaca pesan pada bahasa aslinya.

3. Smart Scroll
Aplikasi Smart Scroll adalah aplikasi yang menjadi satu lagi kelebihan Samsung Galaxy S4. Aplikasi ini sempat bocor di pasaran. Jadi fitur ini dikenal dengan eye tracking yang memungkinkan pengguna untuk menggunakan pandangan mata dan layar akan berpindah otomatis, satu lagi fitur tidak perlu menyentuh layar untuk menggerakkannya.

4. Smart Pause
Hampir sama dengan aplikasi Smart Scroll, hanya disini anda menggunakan fitur ini untuk memberikan perintah kepada handset untuk me-pause kegiatan memutar video tanpa harus menyentuh layar. Video dengan otomatis terhenti pada saat mata tidak menatap ke layar.

5. S Health Samsung
Samsung juga menyiapkan para penggunanya untuk hidup sehat. Ini disampaikan oleh Samsung dengan aplikasi bernama S Health Samsung yang dipergunakan untuk membentuk tubuh yang sehat. Anda bisa menggunakannya untuk mengetahui kondisi tekanan darah, berat badan sampai mengukur detak jantung.

6. Group Play Group Play
Kelebihan lain yang tidak dimiliki oleh smartphone lain adalah aplikasi ini, dimana dengan menggunakan aplikasi Group Play anda bsia memainkan beberapa permainan Android bersama dengan banyak pengguna lainnya (Multiplayer). Beberapa permainan yang support multiplayer adalah Gun Bros 2 dan Asphalt 7

7. Dual Camera
Yang terakhir adalah fitur andalan Samsung di segi multimedia. Fitur yang memungkinkan anda untuk menggunakan dual kamera sekaligus. Anda bisa menghidupkan kamera depan dan kamera belakang secara bersamaan.

Tunggu apalagi cek HARGA dan SPEKnya DISINI

0 Response to "DAHSYAT' SAMSUNG Galaxy S4 "

Post a Comment